AMURANG,PGI.OR.ID-Sekitar 10.000 Remaja GMIM tumpah tuah di Bumi Perkemahan Worotitjan Kapitu Wilayah Amurang Empat dalam Ibadah Pembukaan Perkemahan Kreatif Remaja Sinode GMIM, Senin (19/06/2023).
Wakil Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode GMIM Bidang Pekerja GMIM dan Pelayan Khusus, Pdt. Joice Sondakh, M.Th menjadi Khadim dalam Ibadah tersebut.
Dalam khotbahnya, Sondakh mengingatkan tentang kesiapan Remaja dalam kegiatan ini. “Remaja GMIM harus memiliki Identitas yg memiliki karakter Kristus untuk siap memberitakan injil,” ucapnya.
Ketua Komisi Remaja Sinode GMIM, Pnt. dr. Michaela Paruntu, MARS, mengatakan bahwa kegiatan ini pun menjadi sarana pembentukan disiplin diri bagi remaja GMIM. “Kalo di jadwal so bilang bangon dan saar teduh, iko bae-bae. Kalo dapa suruh mo iko seminar, iko bae,” katanya.
Remaja GMIM, lanjut Paruntu, harus menjadi Remaja bagi Kristus yang berakar, bertumbuh, berbuah.
Hadir juga dalam kegiatan ini, Wakil Bupati Minahasa Selatan, Pdt. Petra Yani Rembang, M.h, Asisten tiga Pemerintah Minahasa Selatan, Arthur Tumipa. Sekretaris Daerah Minahasa Selatan, Glady Kawatu, serta Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Sulut Dr. Jemmy Lampus mewakili Gubernur Sulawesi Utara.
Diketahui Perkemahan Kreatif Remaja Sinode GMIM dilaksanakan 19 Juni hingga 23 Juni 2023 (dodokugmim.com)